Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2017

[Praktikum Beton Pekan ke-1] Kelompok 7 - Penentuan Parameter Material Beton - Samuel Andromeda Samudra

Gambar
ini saya ini saya dan kelompok saya Praktikum No. 2 Pemeriksaan Berat Volume Agregat Referensi: ASTM C29 - Bulk Density (Unit Weight) and Voids in Aggregate SNI 03-4804-1998 - Metode Pengujian Berat Isi dan Rongga Udara dalam Agregat Tujuan: Menghitung berat volume agregat halus dan kasar. Penjelasan Umum: Berat volume agregat digunakan untuk menentukan proporsi agregat yang digunakan dalam campuran. Berat volume agregat dapat diartikan adalah perbandingan antara berat material kering dengan volumenya. Alat: Timbangan Talam Tongkat pemadat Mistar perata Sekop Wadah baja berbentuk silinder Oven Benda Uji: Agregat halus dan kasar Prosedur: Timbang dan catatlah berat wadah. Masukkan agregat halus dengan hati-hati agar tidak terjadi pemisahan dengan menggunakan sendok atau sekop sampai penuh. Ratakan permukaan agregat halus dengan menggunakan mistar perata. Timbang dan catatlah berat wadah beserta agregat halus. Hitunglah berat benda uji (selisih